Malam Ramah Tamah dan Seni Budaya HPN XLVII HUT-75 PWI Tingkat Provinsi Sumatera Selatan

banner 468x60

 

Banyuasin, BeritakuOnline.com – Acara malam ramah tamah dan seni budaya antara seluruh Pengurus persatuan wartawan Indonesia se-Sumatera Selatan dan jajaran pemkab Banyuasin berlangsung dipendopoan Rumah Dinas Bupati Sedulang Setudung kabupaten Banyuasin rabu malam 23 juni 2021.

Tampak hadir dalam acara malam ramah tamah dan seni budaya yang dibuka dengan tarian seluang mudik tersebut, Bupati Banyuasin H Askolani SH. Wakil Bupati Banyuasin,Sekda, serta staffsus Bupati, Kapolres Banyuasin, ketua PWI pusat atal S Depari ketua pwi sumsel haji Firdaus Komar, wakil ketua dewan Pers Hendri CH Bangun serta seluruh jajaran OPD pemkab Banyuasin dan pengurus PWI yang datang dari 17 kabupaten dan kota se-sumatera selatan.

Ketua pwi pusat Atal S Depari ketika di Dapuk untuk menyampaikan kata sambutan mengulas sekilas perjalanan pwi dan menjelaskan peranan wartawan dalam banyak sinergitas disetiap wilayah.
” Dalam era digitalisasi saat ini wartawan adalah konten kreator terdepan,” ujarnya, singkat.

Baca Juga  Gunakan Sajam Begal Kuras Harta Wartawan

Pada kesempatan yang sama dalam kata sambutannya ketua pwi sumsel firdaus komar mengatakan bahwa peringatan hari pers adalah momen berdirinya pwi “semoga momen hpn ini menjadi tonggak kebersamaan untuk kita semua wartawan,” ucap firdaus.

Para wakil atlit dan pengurus pwi dari 17 kabupaten kota yang memenuhi pendopoan rumah dinas bupati banyuasin selain disuguhi kesenian khas daerah setudung sedulang juga menjadikan momen HPN dan HUT PWI dibanyuasin kali ini sebagai momen evaluasi kegiatan masing masing.

Baca Juga  Ketua DPD Partai Demokrat sumsel Kunjungi Rumah Aspirasi 

Bupati Banyuasin Haji Askolani SH. MH menjelaskan bahwa kabupaten Banyuasin yang luasnya sama dengan provinsi jawa timur saat ini tengah mengedepankan 7 program unggulan dalam membangun banyuasin kedepan
” Kedepan warga masyarakat banyuasin akan bisa menjadi produsen dari banyak produk unggulan baik itu pertanian maupun perternakan, selain itu kami sudah berhasil menghemat 1,4 Triliun dana selama satu tahun berjalan dalam mewujudkan Kabupaten Banyuasin Bangkit, Adil dan Sejahtera,”bebernya dihadapan seluruh wartawan yang hadir.

Selamat kepada PWI yang telah sukses menyelenggarakan acara hari pers nasional xlvii dan HUT ke-75 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan di Bumi Setudung Sedulang, sekali lagi Selamat kepada ketua PWI Sumsel Haji Firdaus komar,” Tutupnya.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60