Penutupan Akses Masuk ke PT SERD diperpanjang

banner 468x60

 

Lahat, BeritakuOnline.com – Setelah dilakukan penutupan beberapawaktu lalu, akses pintu masuk ke lokasi PT SERD pada titik nol dusun Talang Pisang Suka Rami kembali diperpanjang.

Informasi ini didapat ketika pewarta menanyakan status penutupan akses masuk milik perusahaan pembangkit listrik tenaga panas bumi ini kepada Camat Kota Agung Marsi, SE.

Marsi menerangkan, bahwa sesuai hasil rapat dengan Perkompimda, tanggal 8 Juli 2021 yang dipimpin langsung oleh Bupati Lahat.

Baca Juga  Soetopo Berutu Kalapas Kelas II.A LAHAT Menggantikan Pudjiono Gunawan

“Pemberlakuan PPKM di akses masuk PT SERD telah diperpanjang sesuai dengan instruksi Bupati Lahat dalam Surat Tugas kepada Perpimcam Kota Agung dan Kepala PKM Kota Agung No 090/ /ST/KA/2021,” terang Marsi, Selasa (10/8/).

Kemudian, kata Marsi, pihaknya diberi tugas untuk memonitor kegiatan keluar masuk karyawan PT SERD beserta subconnya. Bahkan saat ini dilokasi juga telah dibangun posko PPKM yang lebih baik guna menunjang kegiatan ini.

Baca Juga  Bupati, Kabupaten Lahat SIAP Melaksanakan VAKSINASI

“Sejak ditemukannya lokasi Isoma sejumlah karyawan yang tak dikoordinasikan dengan Satgas Covid-19 kabupaten, kita lebih fokus dalam pemantauan lokasi proyek listrik nasional ini. Terutama akses personil dan karyawannya,” ungkapnya.

Kegiatan penutupan oleh posko PPKM ini akan diperpanjang sejak tanggal 12 sampai 18 Agustua 2021.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60