Cegah Stunting, Puskes Jarai Galakkan Kegiatan Bumil

banner 468x60

 

LAHAT, BKO – Kegiatan kelas ibu hamil yang di galakkan, Kepala Unit Pelaksana Teknis Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Jarai dan tim guna percepatan penurunan Stunting di wilayah kerja Puskesmas Jarai terus digencarkan

Menurut Kepala UPTD Puskesmaa Jarai dr Icah Parahmitri Mkes, stunting bisa dicegah dengan dimulai dari Kesehatan reproduksi dan asupan gizi pada remaja putri dan ibu hamil.

Baca Juga  DEKLARASI KELANA dan DEKELA SEKABUPATEN LAHAT

“Pemeriksaan rutin pada masa kehamilan,persalinan di fasilitas kesehatan, IMD pada bayi baru lahir, ASI ekslusif dari bayi lahir sampai usia 6 bulan,”terangnya, Selasa (14/12/2021).

Selain itu, Icah memaparkan, MP ASI, ASI diteruskan sampai usia 2 tahun, imunisasi dasar lengkap, pola asuh yang benar, kebersihan lingkungan terjaga, jaga jarak kelahiran anak minimal 2 tahun. Kemudian anak diberi vitamin A dan berikan obat cacing, dan pantau terus tumbuh kembang anak sampai usia 5 tahun di Posyandu atau di fasilitas kesehatan

Baca Juga  Front Lembaga Swadaya Masyarakat Akan Laporkan Dugaan Korupsi Di Empat Lawang

“Sama – sama kita jaga anak-anak balita kita supaya menjadi generasi penerus yang sehat, cerdas, berahlak mulia,”tutupnya.***(HS)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60