Lahat, BKO – Silaturahmi antara Pengurus Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia Orda Lahat berlangsung di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Lahat kamis malam (24/8/2022). acara silaturahmi Kepengurusan ICMI (Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia) berlangsung dengan suasana hangat dan akrab. Hadir dalam acara tersebut Bupati Lahat yang juga merupakan Ketua Dari ICMI itu sendiri, wakil ketua ICMI, Sekretaris serta anggota dan pengurus ICMI Kecamatan.
Dalam kata sambutan dan arahannya Cik Ujang SH menyampaikan hendaknya keberadaan ICMI di kabupaten lahat dapat bersinergi, merangkul serta menjadi panutan bagi pemuda dan organisasi yang ada di Bumi Seganti Setungguan dalam menjujung tinggi nilai-nilai keagamaan dan toleransi.
Dalam obrolan santai antar pengurus ICMI tersebut Selain menjadi ajang saling mengenal seluruh pengurus dan anggota pertemuan tadi malam juga dimaksudkan menjadi landasan membangun sinergi dan soliditas.
” Dengan kedekatan sesama anggota, kedepannya kita sama-sama dapat merangkul masyarakat dan mengenalkan organisasi ICMI ini sehingga dapat dikenal dan diterima masyarakat Kab. Lahat” ujar Cik Ujang, SH Bupati Lahat yang juga sekaligus Ketua ICMI Lahat 25/8/22
Senada disampaikan Eddi Sadiman selaku penata acara dan penerima delegasi untuk menghadiri pelantikan ICMI Provinsi mengatakan pertemuan yang dilakukan untuk memperkuat tali persaudaraan dan kekeluargaan.
” Persiapan pelantikan pengurus ICMI Lahat setelah pelantikan pengurus ICMI Provinsi, kalau perihal waktu pelaksanaan masih menunggu keputusan rapat dan hasil keputusan bersama” ungkap Edi singkat.
Diketahui bahwa ICMI Provinsi yang akan melaksanakan pelantikan pada Tanggal 28 Agustus nanti jika tidak ada aral rintangan rencananya Cik Ujang Selaku Ketua ICMI Orda Kab. Lahat akan turut pula hadir.***