9 Tuntutan Peserta Aksi Demo FORUM HONORER KABUPATEN LAHAT
BKO,Lahat – Rencananya Forum Honorer Kabupaten Lahat akan menggelar aksi demo secara serentak senin pekan depan di halaman pemkab Lahat Provinsi Sumatera Selatan. Aksi demo yang akan dilakukan terkait dengan status R3 dan R2 yang dinyatakan tidak lolos pada tahapan tes seleksi calon anggota pppk 2024.
Ada 9 tuntutan yang akan disampaikan masa pendemo Ungkap Fauzi Azwar pemimpin dan perencana aksi demo yang akan digelar senin pekan depan saat dikonfirmasi awak media.
Berikut 9 tuntutan dari forum honorer kabupaten Lahat
(1).Pemerintah daerah segera mengankat kami menjadi ASN pppk.
(2). mendesak secepatnya pemerintah daerah mengajukan formasi di setiap instansi ke pemerintah pusat agar supaya kami bisa di akomodir dan cepat terealisasi pengankatan kami sebagai ASN PPPK.
(3). mendesak pemerintah pusat melalui pemerintah daerah utk mengevalusi ulang sistem penerimaan ASN PPPK .di lakukan sekarang ini.supaya kami yg honorer yg sudah bertahun tahun bahkan ada yg diatas dua puluh tahun utk segera diangkat secepat nya sesuai dengan janji pemerintah pusat.akan mengangkat semua honorer yg sudah lama mengabdi kepada negara
(4.) mendesak pemerintah .menghilangkan sistem peringkat dalam tes PPPK.mengingat banyaknya para honorer ini usianya sudah lanjut sudah tua dan tidak memungkin kan lagi utk mengikuti model seleksi yg sangat super ketat itu dan kami yg usia yg diatas limo puluh tidak mungkin bisa maksimal menjalankannya.
(5). mendesak pemerintah daerah dan pusat utk ..mengusut tuntas para honorer siluman..yg yg sudah tidak honor lagi sudah tidak memenuhi syarat tapi tiba tiba bisa ikut tes dan di nyatakan..lulus inila penyebab berkurangnya kuota kesempatan kami utk di angkat pppk
(6). mendesak pemerintah daerah agar di setiap instansii yg menerima calon pppk mengutamakan.honorer yang bekerja di tempat asalnya terlebih dahulu .atau di tempat masing masing dia honor jangan diisi oleh orang luar instansi lain dahulu kecuali kalau kuota pelamarnya masih kurang
(7). menagih janji pemerintah pusat yg selama ini memberikan angin segar kepada para honorer yg ada di idobesia akan di angkat ASN dan PPPK semua
(8). mendesak pemerintah agar para honorer yg di belum atau di nyatakan tidak lolos yg dibuat dg istilah katagori lR3.R2. atau belum dapat pormasi agar di berikan honor dan hak yg sama dengan pppk yg baru di angkat.
(9). mendesak dan segera secepatnya memberikan kepastian hukum status kepada kami para honorer kami yg di nyatakan lolos ( R3 R 2 ) tapi tidak dapat pormasi ini.
Masih menurut Fauzi Azwar dirinya juga sudah meminta masukan kepada seluruh honorer se-kabupaten Lahat untuk memberikan masukan atau materi tuntutan lainnya.
” Assalamualaikum ..kawan kawan Adeng Adeng kakang kakang ini saya coba rilis tuntutan kita pada aksi demo nanti kalau ada yang kurang pas dan mau di tambah silakan japri aku lagi ” tulis Fauzi Azwar di grup Wa peserta demo.
Saat di desak berapa jumlah peserta aksi demo yang akan turun kejalan, Fauzi Azwar menjawab singkat.
” Rencananya 34×50 orang ” pungkasnya.***(Tirta.KA)